Keren, transaksi via Livin’ by Mandiri tembus Rp400 triliun!

- 21 Maret 2023 - 14:32
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) mencatatkan volume transaksi kartu kredit meningkat hingga di atas 20 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) pada kuartal I/2022.

digitalbank.id – TRANSAKSI via aplikasi mobile banking agaknya sudah menjadi kebiasaan baru para nasabah dan terasa lebih nyaman. Lihat misalnya di salah satu bank pelat merah tanah air. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) misalnya, mencatat pertumbuhan signifikan dari transaksi digital banking lewat aplikasi Livin’ by Mandiri di awal tahun 2023 ini.

Demikian penjelasan SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri, Thomas Wahyudi. Menurutnya, lanskap industri perbankan saat ini fokus kepada transaksi digital. Sejak pandemi Covid-19 masyarakat semakin beralih ke transaksi digital.

“Tren transaksi digital di tahun 2023 akan semakin meningkat dan perkiraan pencapaian transaksi Livin’ By Mandiri di tahun 2023 meningkat sebesar 25%-30% year on year (yoy) dan user Livin by Mandiri diperkirakan meningkat lebih dari 50%,” ujarnya, Senin (20/3).

Comments are closed.