Atome terus kembangkan ekosistemnya, tambah 600 outlet di kuartal I/2023

- 5 April 2023 - 12:19

Dengan perluasan ekosistem yang terus dilakukan, layanan Atome memungkinkan pengguna dalam melakukan transaksi belanja secara daring dan luring.

Rizki menyampaikan transaksi paling banyak yang dicatatkan Atome berasala dari sektor fashion dan kecantikan. Hal ini sejalan dengan strategi awal perusahaan yang sebelumnya hanya ingin fokus di sektor kecantikan dan fashion offline. “Pada tahun 2020, kami sudah berpartner dengan MAP. Ini yang membuat transaksi paling tinggi hingga saat ini masih dari sektor tersebut,” ujarnya.

Namun, saat ini sektor yang dilayani Atome sudah semakin beragam. Perusahaan akan terus memperluas kerjasama dengan sektor-sektor lainnya.Menurut Rizki, sektor pay later saat ini semakin diminati masyarakat lantaran banyak dari mereka menuntut pengalaman belanja yang lebih terintegrasi dengan tingkat kenyamanan dan personalisasi yang lebih tinggi.■

Comments are closed.