Guru, korban PHK dan ibu rumah tangga paling banyak jadi korban pinjol ilegal

Share post:

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut sebanyak 28% masyarakat Indonesia tak mampu membedakan pinjaman online (pinjol) legal dan ilegal.

digitalbank.id – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut sebanyak 28% masyarakat Indonesia tak mampu membedakan pinjaman online (pinjol) legal dan ilegal. Sementara guru, korban PHK dan ibu rumah tangga diaebut paling banyak menjadi korban pinjol ilegal.

Kebutuhan mendesak, perilaku konsumtif, tekanan ekonomi, membeli gadget baru, membayar biaya sekolah, dan literasi pinjol yang rendah juga menjadi faktor mengapa orang terjebak pinjol ilegal.

Menurut Friderica Widyasari Dewi, anggota Dewan Komisioner OJK Bidang Perlindungan Konsumen, berdasarkan survei independen yang dilakukan Riset No Limit Indonesia (2021) ada beberapa profesi yang kerap terjerat pinjol.

“Untuk profesi guru mencapai 42% yang terjerat pinjol ilegal, diikuti korban PHK sebanyak 21%, dan di urutan ketiga adalah ibu rumah tangga sebesar 18%. Karena itu OJK membidik ibu rumah tangga untuk menjadi salah satu sasaran utama literasi keuangan pada tahun depan,” katanya pekan ini.

Dia mengatakan banyak sekali organisasi yang fokus pada perempuan, program-program untuk perempuan. “Apalagi sudah sering dikatakan kalau if you educated woman educate generation. Perempuan sangat berdampak,” kata Friderica.

Menurut dia selain perempuan, pelajar juga menjadi sasaran literasi dan edukasi pada tahun depan. Pasalnya, pada urutan selanjutnya yang kerap terjerat pinjol ilegal adalah karyawan sebanyak 9%, pedagang 4%, pelajar 3%, tukang pangkas rambut 2%, dan 1% ojek online.

Lebih lanjut dia mengatakan alasan orang nekad menggunakan pinjol ilegal, selain latar belakang ekonomi terutama menengah ke bawah berada di urutan kedua.

“Dana cair lebih cepat berada di urutan ketiga, oleh karena itu OJK menantang Jasa Keuangan agar bisa mengalahkan pinjol ilegal dalam hal ini, namun tetap prudent,” ujarnya. (HAN)

 

Related articles

KPM Prima: produk kolaborasi Danamon, Adira Finance dan MUFG menjadi pemicu pertumbuhan bisnis yang signifikan!

digitalbank.id - PT Bank Danamon Indonesia bersama PT Adira Dinamika Multi Finance dan MUFG Bank kembali mendukung rangkaian...

Tingkatkan pertumbuhan dana murah, BSI syariah kelola payroll kementerian perhubungan

digitalbank.id - SETELAH melalu berbagai proses penilaian, akhinyra PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) sepakat untuk menandatangani perjanjian...

Puluhan perusahaan pinjol hadapi kredit macet, kemampuan platform jadi salah satu penyebab

digitalbank.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan puluhan pinjol dari 102 entitas yang berizin dan terdaftar di OJK...

Kredit macet pinjol terus menggelembung, OJK lakukan supervisory action untuk mitigasi pelanggaran

digitalbank.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan puluhan pinjol dari 102 entitas yang berizin dan terdaftar di OJK...