digitalbank.id – Perusahaan teknologi finansial OneConnect mengungkapkan telah dipinang Bank Mayapada untuk memberesi transformasi digital bank tersebut melalui solusi teknologi yang dikembangkan OneConnect.
CEO yang juga Presiden Direktur OneConnect Yao Jing dalam siaran persnya mengatakan digitalisasi dari proses perbankan sangat penting bagi lembaga keuangan untuk berkembang dan semakin terlihat selama pandemi COVID-19. Digitalisasi perbankan tersebut bertujuan untuk menghemat biaya dari pengurangan intervensi manual serta mempercepat proses orientasi nasabah.
“Kami merasa terhormat dan bersemangat untuk dapat membawa keahlian domain kami yang kuat beserta solusi teknologi yang mutakhir untuk memberdayakan Bank Mayapada dengan usahanya untuk mendigitalkan layanan perbankannya,” katanya Rabu (3/11).
Melalui kemitraan ini, lanjut dia, OneConnect akan memastikan digitalisasi proses perbankan Bank Mayapada sesuai dengan peraturan perbankan digital Indonesia yang disahkan pada 2018. Pada saat yang bersamaan, OneConnect juga akan memastikan pengalaman perbankan yang lancar namun aman bagi para nasabah bank.
Kemitraan ini akan menjadikan OneConnect sebagai penyedia teknologi electronic know-your-customer (eKYC) kepada Bank Mayapada, ditambah dengan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk memvalidasi keaslian identitas nasabah.
Selain itu, teknologi OneConnect Face Liveness Detection (FLD) akan diimplementasikan untuk mencegah penipuan. Teknologi ini akan memastikan Bank Mayapada memberikan pengalaman nasabah yang luar biasa dan juga memenuhi persyaratan regulasi.
Satu riset yang dipublikasikan Macquarie tahun ini mengungkapkan 26% penduduk di Indonesia tidak memiliki akses yang memadai ke lembaga keuangan formal dan 51% lainnya tidak memiliki rekening bank. Kondisi tersebut merupakan peluang bagi pihak bank agar memanfaatkan solusi teknologi untuk mengatasi kesenjangan dan mempercepat inklusi keuangan di Indonesia dengan kemudahan akses perbankan. (HAN)