‘Permata ME’, mobile banking Permata Bank yang bisa transaksi 13 mata uang

- 10 Oktober 2024 - 14:36

Permata Bank meluncurkan aplikasi mobile banking baru mereka ‘Permata ME’. Aplikasi ini merupakan hasil pembaharuan dan peningkatan layanan dari mobile banking sebelumnya, ‘PermataMobile X’. Sebelumnya Permata Bank juga telah mengubah logonya, dari semula permata menjadi bunga lotus.

Menurut Presdir Permata Bank Meliza Rusli, perubahan logo perusahaan ini dilakukan bertepatan dengan peringatan hari ulang tahun ke-22 perusahaan pada 27 September 2024 lalu, dari logo permata jadi logo bunga lotus.

“Perubahan logo ini (menjadi Bunga Lotus) merepresentasikan ketangguhan, kekuatan, dan juga merupakan simbol spiritualisme yang mencerminkan kemurnian dan juga kebijaksanaan,” katanya dalam acara peluncuran Permata ME di Djakarta Theatre, Kamis (10/10).

Menurut dia, bersamaan dengan rebranding itu, Permata Bank memperkenalkan kembali mobile banking Permata Bank dengan nama yang baru, tampilan baru, dan juga fitur yang lebih baik. PermataMobile X sekarang menjadi Permata ME.

Division Head Digital Channel Bank Permata, Riga Sunkara, mengatakan peluncuran aplikasi mobile banking baru ini dibarengi dengan peningkatan fitur dan layanan dari aplikasi sebelumnya, PermataMobile X.

“Kami mengembangkan Permata ME ini sebetulnya bagaimana menghadirkan pengalaman pengguna yang lebih baik. Di antaranya dari segi desain yang lebih modern, dari segi performa yang lebih cepat, dan juga dari sisi fitur, kita bagaimana menyederhanakan fitur-fitur yang ada di Permata ME ini menjadi lebih mudah diakses oleh para pengguna kami,” katanya.

Lebih lanjut Riga menjelaskan melalui aplikasi Permata ME, nasabah bisa melakukan transaksi seperti pembelian mata uang asing dengan mudah hingga transfer ke luar negeri.

“Jadi apabila melihat fitur-fitur yang ada di Permata ME, kita ada beberapa yang kita sederhanakan. Termasuk diantaranya yaitu pembelian atau penjualan mata uang asing. Nasabah bisa langsung menggunakan pembelian dan penjualan mata uang asing dalam satu gegaman di mobile banking kami,” katanya.

“Kedua, nasabah juga tidak perlu repot atau datang ke cabang untuk melakukan transfer ke luar negeri dengan mata uang asing yang berbeda. Mata uang asing, 13 mata uang asing. Jadi nasabah mau dimanapun dan kapanpun itu bisa melakukan transfer ke luar negeri (menggunakan 13 mata uang asing ini),” katanya.

Kemudian sama seperti mobile banking pada umumnya, Permata ME juga memiliki fitur pembayaran menggunakan QR Code alias QRIS. Di luar itu, melalui aplikasi ini juga para nasabah bisa mengambil nomor antrean terlebih dahulu saat mengunjungi kantor cabang perusahaan.

“Kalau misalnya saya mau datang ke cabang. Ada antri kadang-kadang kita susah tuh ngambil antrian. Kita bisa langsung ambil antreannya di mobile banking kita. Jadi tanpa harus datang ke cabang dulu minta ngantri untuk antrian itu gak perlu lagi,” ujarnya. ■

Comments are closed.