digitalbank.id – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk terus mengoptimalkan transaksi pembayaran di mesin penangkapan data elektronik (electronic data capture/EDC) dengan cara menggelar banyak promo menarik kepada nasabahnya.
Direktur IT dan Digital Bank BTN Andi Nirwoto mengatakan, pembatasan aktivitas masyarakat (PPKM) selama pandemi COVID-19 berdampak terhadap jumlah transaksi, mengingat nasabah yang datang membatasi untuk bertransaksi secara langsung.
“Bank BTN mengatisipasi hal ini dengan membuat promosi-promosi secara intensif dan berkala antara lain bekerjasama dengan merchant dalam membuat program promo yang menarik di berbagai kesempatan tertentu,” dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (10/3).
Baca juga: Batara Spekta diundi, nasabah loyal BTN mengalami peningkatan 222%
Menurut Andi, semakin banyak nasabah Bank BTN bertransaksi menggunakan EDC BTN akan semakin banyak juga bonus dan keuntungan yang diperoleh seiring gencarnya perseroan melakukan program promosi berupa promosi transaksi dan promosi insentif merchant.
“Langkah tersebut diharapkan mendorong dan meningkatkan animo masyarakat untuk terus menggunakan EDC BTN dalam bertransaksi,” katanya.
Dijelaskan, pada tahun ini perseroan akan fokus terhadap merchant-merchant yang memperkuat ekosistem mortage dan merchant-merchant anchor yang sifatnya ritel konsumen mulai dari jaringan ritel, optik, Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) serta restoran-restoran.
Baca juga: Gelar RUPST, BTN bagikan dividen Rp237 miliar dan angkat 3 komisaris baru
Perseroan optimistis tahun ini potensi transaksi pembayaran di EDC BTN yang merupakan salah satu layanan yang digunakan untuk transaksi non tunai akan terus mengalami peningkatan seiring jumlah mesin EDC lebih dari 24.274 unit.
Adapun kategori yang paling digemari nasabah antara lain kategori merchant regular, ritel konsumen sebesar 39,71%, Food and Beverage (F&B) sebanyak 22,15% dan industri kesehatan 19,24%. Sedangkan kategori merchant anchor terdiri dari Home and Appliance sebesar 69,75% dan ritel konsumen dengan kontribusi 29,81%.
Bank BTN sejak beberapa tahun lalu gencar melakukan akuisisi merchant lokal dan nasional sebagai merchant mesin Electronic Data Capture (EDC) untuk meningkatkan perolehan fee based income (FBI) dan dana murah (low cost funding). Aksi akuisisi tersebut juga sejalan dengan upaya transformasi digital perseroan. (HAN)