Perusahaan asuransi jiwa PT Prudential Life Assurance mencatat adanya peningkatan klaim kesehatan sebesar 28% secara tahunan (yoy) di semester I-2024.
Chief Customer and Marketing Officer Prudential Indonesia, Karin Zulkarnaen mengatakan, klaim kesehatan tersebut nilainya mencapai Rp3,3 triliun. Namun klaim meninggal dunia jumlahnya malah mengalami penurunan sebesar 6%.
Menurut dia, di Indonesia inflasi medis naik 13% yang menciptakan tantangan tersendiri bagi industri asuransi. “Biaya pengobatan, treatment, obat, dan harga kamar rumah sakit terus naik, tapi pendapatan masyarakat naiknya jauh lebih tipis,” ujarnya Rabu (25/9).
Prudential, demikian Karin, telah menerapkan sejumlah strategi untuk menekan tingginya klaim. Di antaranya, dengan produk yang mereka telah luncurkan beberapa bulan lalu yaitu PRUWell Medical.
Produk PRUWell ini dapat memberikan reward berupa keringanan hingga 20% untuk masa pertanggungan yang akan datang bagi nasabah yang tidak melakukan klaim pada tahun berjalan. Produk tersebut juga telah menerapkan prinsip fairness (adil) bagi nasabah yang bisa menjaga kesehatan mendapatkan keringanan premi.
Produk tersebut memiliki fitur PRUPriority Hospitals yang mana memberikan transparansi estimasi biaya media yang dapat diketahui di awal dan inovasi percepatan proses penjaminan cashless rawat inap di Indonesia sampai luar negeri. ■