OJK gandeng BPK perkuat kompetensi SDM

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bekerja sama dengan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk memperkuat kompetensi dan kualitas SDM dalam menjalankan fungsi pengawasan kepada Industri Jasa Keuangan (IJK). Kerja sama ini dilakukan sebagai komitmen OJK dalam memperkuat fungsi pengawasan kepada IJK melalui berbagai program pelatihan yang bekerja sama dengan sejumlah lembaga pelatihan di level nasional dan internasional, […]

OJK: Total aduan sektor pembiayaan tembus 7.816 hingga Januari 2024

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat lonjakan jumlah aduan di sektor pembiayaan di Indonesia, mencapai total 7.816 kasus. Data ini mencerminkan berbagai insiden yang dilaporkan kepada regulator terkait dengan perilaku buruk dalam praktik pembiayaan. Friderica Widyasari Dewi, Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen, memberikan insight terkait jenis aduan yang sering […]

AFPI antusias sambut POJK 22/2023

Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) dengan gembira menyambut Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 22 Tahun 2023, yang mengatur beberapa aspek terkait penagihan kepada debitur. Menurut Ketua Umum AFPI, Entjik S. Djafar, peraturan ini akan memberikan dampak positif dan menghadirkan ketertiban yang lebih baik di industri fintech peer to peer (P2P) lending. Dalam keterangannya, […]

OJK terbitkan 2 aturan baru untuk perkuat BPR dan BPRS

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan dua beleid baru sebagai upaya penguatan Bank Perekonomian Rakyat (BPR) dan Bank Perekonomian Rakyat Syariah (BPRS). Dua POJK yang diterbitkan tersebut adalah POJK Nomor 28 Tahun 2023 (POJK 28/2023) tentang Penetapan Status dan Tindak Lanjut Pengawasan BPR dan BPRS dan POJK Nomor 1 Tahun 2024 (POJK 1/2024) tentang Kualitas Aset […]

OJK umumkan 10 pemain asuransi syariah yang tidak lakukan spin off

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan terdapat 10 perusahaan asuransi yang tidak melanjutkan pemisahan unit usaha syariah (UUS) alias spin off. Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan dan Dana Pensiun OJK Ogi Prastomiyono menjelaskan, OJK mencatat terdapat 42 perusahaan asuransi yang memiliki unit usaha syariah. Di mana, 41 perusahaan tercatat telah menyampaikan perubahan Rencana Kerja Pemisahan Unit Syariah […]

OJK resmi luncurkan roadmap, usung 4 Pilar topang perlindungan konsumen, ini detilnya…

Peta Jalan (Road Map) Pengawasan Perilaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Perlindungan Konsumen tahun 2023 – 2027 baru saja resmi diluncurkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Ketua Dewan Komisioner OJK, Mahendra Siregar menyampaikan bahwa ini merupakan peta jalan yang kelima diluncurkan pihaknya di tahun ini. Menurutnya, meski diluncurkan terpisah tapi substansi dan pendekatannya terintegrasi. “Baik roadmap pasar […]

BI memprediksi transaksi digital banking tembus Rp71.584 triliun pada 2024!

Tahun 2024 yang diproyeksikan masih akan terjadi ketidakpastian global yang berlanjut. Bank Indonesia (BI) di sistem pembayaran nasional memproyeksikan nilai transaksi digital banking akan terus tumbuh 23,2% secara tahunan (YoY) pada 2024 hingga mencapai Rp71.584 triliun, dan tumbuh 18,8% pada 2025 menjadi Rp85.044 triliun. Transaksi e-commerce juga diproyeksikan akan terus tumbuh 2,8% YoY menjadi Rp487 triliun pada 2024, dan […]

OJK luncurkan panduan kode etik kecerdasan buatan untuk industri fintech

OTORITAS JASA KEUANGAN (OJK) bersama empat asosiasi Fintech di Indonesia Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH), Asosiasi Fintech Sy​ariah Indonesia (AFSI), Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI), dan Asosiasi Layanan Urun Dana Indonesia (ALUDI) meluncurkan Panduan Kode Etik Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) yang Bertanggung Jawab dan Terpercaya di Industri Teknologi Finansial pada Pembukaan Acara Puncak 5th Indonesia […]

Beleid baru OJK mengatur bunga P2P lending

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengeluarkan berbagai aturan baru perihal fintech peer to peer (P2P) lending dalam SEOJK No.19/SEOJK.06/2023 tentang Penyelenggaraan Layanan Pendanaan Bersama Berbasis Teknologi Informasi (LPBBTI). Adapun dalam SEOJK tersebut, terdapat pengaturan terkait bunga hingga penyesuaian pinjaman. Terkait hal itu, fintech peer to peer (P2P) lending PT Pasar Dana Pinjaman (Danamas) menyambut baik segala […]

Pastikan pendapatan sebelum pinjam pinjol

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengeluarkan Surat Edaran OJK atau SEOJK No.19/SEOJK.06/2023 tentang Penyelenggaraan Layanan Pendanaan Bersama Berbasis Teknologi Informasi (LPBBTI). Diharapkan ini akan menjadi angin segar bagi industri fintech peer to peer lending. Dari segudang aturan baru yang tertuang dalam SEOJK tersebut, salah satu terdapat aturan bahwa penyelenggara atau fintech lending dalam melaksanakan penilaian (scoring) […]