Bank BTN kembali tunjuk Achmad Chaerul sebagai corporate secretary

- 12 Juli 2022 - 17:16

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. kembali menunjuk Achmad Chaerul sebagai Corporate Secretary menggantikan Ari Kurniaman, berlaku efektif sejak Senin, 11 Juli 2022.

digitalbank.id – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. kembali menunjuk Achmad Chaerul sebagai Corporate Secretary menggantikan Ari Kurniaman, berlaku efektif sejak Senin, 11 Juli 2022.

Adapun, Ari Kurniaman kini ditunjuk menjadi Commercial Asset Management Division Head Bank BTN. Pada posisi barunya, Ari bertanggung jawab atas pengelolaan aset kredit perseroan.

Chaerul mengatakan dalam mengemban kembali tugas sebagai Corporate Secretary, dirinya memprioritaskan komunikasi dengan berbagai stakeholders terkait dan publik untuk menjaga reputasi Bank BTN.

Baca juga: BTN dukung kebijakan sekuritisasi aset KPR untuk tekan backlog perumahan

“Terutama untuk mengawal misi utama Bank BTN yakni mendukung pembiayaan rumah untuk rakyat khususnya masyarakat berpenghasilan rendah dan para milenial, sekaligus menuju visi BTN sebagai The Best Mortgage Bank in Southeast Asia in 2025,” jelas Chaerul di Jakarta, Selasa (12/7).

Menurut Chaerul, tidak ada penugasan khusus dalam tugas barunya sebagai Corporate Secretary. “Fokusnya lebih pada penguatan komunikasi yang sesuai Good Corporate Governance yang telah dengan baik dijalankan oleh Corporate Secretary sebelumnya. Pergantian petugas merupakan hal biasa dalam organisasi. Semoga dapat berjalan dengan baik,” tambah Chaerul.

Baca juga: Genjot dana murah, BTN targetkan trasaksi Tabungan Bisnis Rp7 Triliun

Chaerul telah lama berkarier di Bank BTN. Pada 2017, Chaerul mengemban posisi sebagai Regional Office Head V yang membawahi bisnis Bank BTN di wilayah Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara, dan Papua. Kemudian, pada 2018 hingga 2020, Chaerul menjabat sebagai Corporate Secretary Bank BTN.

Pada 2020, pria kelahiran Palembang dan lulusan Magister Ilmu Hukum dari Universitas Indonesia ini lalu ditunjuk menjadi Service Quality & Distribution Division Head. Lalu pada 2022, Chaerul dipercaya kembali menjadi Corporate Secretary Bank BTN. (HAN)

Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.